Translate

28/01/15

Bila Aku Jatuh Cinta

Yaa…Alloh… aku minta izin
Bila suatu saat aku jatuh cinta
Jangan biarkan cinta untuk-Mu berkurang
Hingga membuat lalai akan adanya Engkau

Yaa…Alloh…Aku punya pinta
Bila suatu saat aku jatuh cinta
Penuhilah hatiku dengan bilangan cinta-Mu yang tak terbatas
Biar rasaku pada-Mu tetap utuh

Ya…Alloh...
Izinkanlah bila suatu saat aku jatuh cinta
Pilihkan untukku seseorang yang hatinya penuh dengan kasih-Mu
dan membuatku semakin mengagumi-Mu

Yaa...Alloh...
Bila suatu saat aku jatuh hati
Pertemukanlah kami
Berilah kami kesempatan untuk lebih mendekati cinta-Mu

Ya...Alloh...
Pintaku terakhir adalah seandainya kujatuh hati
Jangan pernah Kau palingkan wajah-Mu dariku
Anugrahkanlah aku cinta-Mu...
Cinta yang tak pernah pupus oleh waktu

12/01/15

Laki-laki (Suami) yang Baik

Share dari Pengajian Pemantapan Cak Emir.....

Suami yang baik itu adalah:

1. Mencintai istrinya dengan cinta dari Alloh (Cintanya karena Alloh)
    Kalau istrinnya salah..mau mengingatkan/menasehati

2. Menerima istrinya apa adanya

3. Memberi makan istrinya, dengan apa yang dia makan

4. Memberi pakaian istrinya, apa yg dia pakai (maksudnya, pakaian perempuan lho ya)

5. Bisa memberi nasehat pada istrinya dengan cara baik

6. Bisa menghargai usaha baik istrinya

7. Selalu mendoakan istrinya supaya bisa menjaga dan mendidik anak-anaknya

8. Bisa meng-gauli istrinya dengan baik

9. Bisa Husnuzdon bila melihat sesuatu yang tidak disukai dari istrinya

Karena ada Dalil berikut:
Allah berfirman, “Dan gaulilah mereka istri dengan baik. Kemudian bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak.” (QS An-Nisaa : 19)

10. Bisa memaafkan kekurangan istri

Hai para Suami....Sudahkah Anda seperti itu..?